Bagaimana perasaan anda ketika sedang blogwalking ketemu dengan blog yang loadingnya lambat? Saya rasa anda pasti tidak sabar untuk menunggu..lalu disconnect dan berkunjung ke blog lainnnya. Nah..agar pengunjung tidak trauma dengan blog kita, coba ketahui waktu kecepatan mengakses blog kita, Anda bisa memakai jasa Webwait untuk mengetahuinya. Tinggal masukkan alamat blog dan klik lalu tunggu waktu loading yang ditampilkan. Loading akan diulang selama 5 kali dan akan ditampilkan waktu rata rata loading. Jika waktu loadingnya masih lama anda bisa menghilangkan beberapa gambar ataupun tampilan flash, radio/musik kalo ada.
Teknologi flash membuat tampilan blog menjadi indah, tetapi jika tidak digunakan dengan tepat malah menjadi pengacau di mata pengunjung. Kalo animasi yang professional dengan tata letak yang baik tidak menjadi masalah. Lha..ini animasi jangkrik muter – muter layout blog ditambah dengan hujan salju dan musik. Kasian yang pake limit akses internetnya hehe…
ADS HERE !!!